Dean Jika tanganmu tidak mampu membalas suatu kebaikan maka perbanyaklah lisanmu dengan ucapan terimakasih.” (Imam Ali bin Abi Thalib ra ) menekuni dunia online dan menulis informasi yang baik demi kemajuan trendingnesia.com

Kenali Kode Bank Sebelum Melakukan Transaksi

kode bank

trendingnesia.comKenali Kode Bank Sebelum Melakukan Transaksi, Anda sering melakukan transaksi melalui ATM? Untuk memudahkannya, sebaiknya benar-benar mengetahui, mengenali dan memahami berbagai jenis kode bank yang terdapat di Indonesia. Hal ini bertujuan agar memperlancar serta mengefektifkan waktu dalam melakukan sistem pengiriman uang.

baca artikel trending lainnya Rekomendasi Tempat Menulis Online dengan Fee Menggiurkan

Problematika Nasabah dalam Melakukan Transaksi di ATM

Beberapa pekan terakhir, media diguncang seputar pemberitaan mengenai forum online yang membahas tentang proses transfer ke bank dengan berbagai kesulitan. Hal ini dialami oleh nasabah awam yang kurang tahu dengan beberapa aturan terbaru.

Uang yang dikirimkan melalui mesin ATM tidak serta merta hanya membutuhkan rekening terkait, melainkan juga harus memasukkan kode tujuan bank. Ini berguna sebagai nomor validasi terhadap pihak bersangkutan.

Bagi kaum milenial, mungkin memasukan kode bank bukan menjadi suatu hal rumit. Namun, bagi sebagian khalayak seperti kalangan menengah ke bawah, hingga orang yang sudah tua, tentu belum banyak memahami fungsi dari tiga digit angka tersebut.

Salah satu hal paling menggelitik adalah ketika seorang lanjut usia memasuki ATM dan hendak melakukan transaksi. Namun, tidak lama kemudian komplain kepada security yang sedang bertugas mengenai kesalahan pengiriman. Ternyata, kode bank diinput dengan tidak sesuai.

Maksud dari Adanya Kode di setiap Bank

Di era digitalisai seperti sekarang ini, rekening menjadi salah satu angka yang dibutuhkan. Terutama bagi para pelaku bisnis, agar mereka dapat mengirimkan sejumlah uang. Sebab, cara ini adalah salah satu solusi paling efektif, sangat fleksibel dan bisa dilakukan kapan saja.

Terlebih bagi para penggemar jual beli online. Hanya dengan menyetujui ketentuan pembelian, pihak pembeli tinggal mengirimkan uang sesuai nominal yang diharuskan.

Masalahnya, tidak semua pembeli memiliki jenis bank sama dengan pihak penjual. Dengan adanya perbedaan tersebut, diperlukan sebuah kode berjumlah tiga digit untuk dimasukkan sebelum memencet rangkaian nomer rekening.

Singkatnya, tiga digit angka yang terangkai dalam bentuk kode berguna sebagai identitas dari bank yang bersangkutan. Dan juga berfungsi untuk memudahkan nasabah ketika melakukan transaksi. Hal ini semacam unit rahasia.

Beberapa Penjabaran Bank di Indonesia dan Nomer Kodenya

Saat ini, transaksi tidak hanya dilakukan antar bank sejenis, melainkan juga dengan yang lain. Hal ini dikarenakan semakin banyaknya tingkat kebutuhan manusia. Untuk mempermudah kegiatan tersebut, beberapa kode Bank di bawah ini harus di ketahui.

  1. Mandiri

Baca juga :  5 Resep Minuman menu takjil Buka Puasa Praktis dan Segar

Perusahaan keuangan ini menjadi salah satu akses transaksi dengan jumlah nasabah terbanyak di Indonesia. Sebab, pelayananya ramah, tanggap dan cepat. Untuk kode pada bank tersebut adalah 008. Masukkan tiga digit angka itu sebelum menuliskan nomer rekening tujuan.

  1. Bank Central Asia (BCA)

Bank Central Asia ini lebih dikenal karena banyak digunakan oleh kalangan menengah ke atas. Sebab, wilayah cakupannya mencapai di seluruh Negeri. Untuk kode dengan tiga digit tersebut adalah 014.

  1. Bank Negara Indonesia (BNI)

Wilayah cakupan Bank Negara Indonesia ini meliputi seluruh bagian negeri mulai dari Sabang hingga Merauke. Jumlah nasabah pun semakin meningkat di setiap tahunnya. Untuk kode dengan tiga digit tersebut adalah 009.

  1. Bank Negara Indonesia Syariah (BNI Syariah)

Bukan berarti memiliki kesamaan nama, lalu kemudian tiga digit angka identitas serupa. Melainkan setiap bank umum dan syariah tentu memiliki kode yang berbeda. Seperti BNI Syariah dengan kode banknya yakni 427.

  1. Bank Rakyat Indonesia (BRI)

Bank ini sudah terkenal sebagai mitra Pemerintah terbesar di Indonesia dan memiliki banyak cabang yang tersebar hampir keseluruh pelosok daerah. Layanan unggulannya adalah memberikan kartu kredit BRI Touch, dengan tiga angka 002 sebagai kode.

  1. Bank Syariah Mandiri

Bank ini menjadi salah satu anak cabang dari Mandiri. Sistem pelayanan transaksi dilakukan dengan cepat, bahkan tidak sampai 2×24 jam untuk pengiriman uang keluar negeri. Tiga digit angka sebagai kodenya adalah 451.

  1. Bank CIMB Niaga

Meskipun tergolong swasta, bank ini juga memiliki kode sebanyak tiga digit angka yakni 022. Ini kemudian sangat berguna bagi non nasabah CIMB dalam melakukan transaksi dan tentu saja tidak perlu datang ke bank pusat.

  1. Bank CIMB Niaga Syariah

Berbeda dengan BNI yang memiliki kode berbeda, CIMB Niaga mempunyai tiga digit angka sama dengan Syariah, yaknik 022. Hal ini dilakukan karena untuk memudahkan nasabah dalam mengingatnya ketika akan melakukan transaksi.

  1. Bank Tabungan Pensiunan Nasional

Bank ini diperuntukkan khusus bagi para penerima pensiunan, baik Pegawa Negeri Sipil atau bukan. Kode yang dimilki untuk dapat melakukan transaksi adalah 213. Angka tersebut cukup mudah diingat, sehingga memudahkan nasabah dalam menjalankan pengiriman.

  1. Bank Mega

Baca juga :  5 Tips Jual Mobil Cepat, Aman dan Tepat

Hobi berbelanja baik online maupun offline? Salah satu ATM yang wajib Anda miliki adalah dari Bank Mega, sebab di dalamnya terdapat berbagai penawaran dan diskon khusus member serta nasabah. Jangan lupa untuk mengingat kodenya yakni 426.

  1. Bank Tabungan Negara (BTN)

Jenis ini banyak digunakan oleh para pengusaha dengan proyek besar-besaran. Sebab, dengan bergabung dan menjadi nasabah di dalamnya, maka keuangan dapat terjamin. Untuk memudahkan pihak lain melakukan transfer, Bank BTN juga memiliki kode yakni 200.

  1. Bank Sinarmas

Mungkin sebagian kalangan merasa asing dengan nama Sinarmas. Padahal, jenis bank tersebut banyak digunakan oleh pelaku bisnis elektronik. Bahkan, posisinya tengah menjadi mitra dari PT. Smartfren (salah satu perusahaan ponsel di Indonesia). Jangan lupa memasukkan 153 sebagai kode.

  1. Bank Central Asia Syariah (BCA Syariah)

Sama halnya dengan Mandiri. Jenis ini juga memiliki perbedaan antara umum dengan syariahnya, yakni kode tiga digit angka yang terdiri dari 536.

  1. Bank Bukopin

Tidak jauh berbeda dengan bank Mega. Jenis ini juga sangat cocok digunakan bagi Anda yang gemar berbelanja dan menabung. Sebab, setiap tahunnya diadakan undian dan diskon besar-besaran. Tentu jangan lupa memasukkan angka 441 sebagai kode transaksi.

  1. Telkomsel Tcash

Tidak jauh berbeda dengan bank pada umumnya, Telkomsel Tcash juga merupakan salah satu perusahaan yang sering digunakan para pengguna kartu T-sel dalam melakukan trasaksi, terutama dalam menggunakan aplikasi terkait. Kode angka tiga digitnya adalah 911.

Dari semua kode di atas, Anda harus memperhatikan dengan teliti agar tidak salah input. Jika hal semacam itu terjadi, transaksi tidak dapat diproses. Selain itu perhatikan juga saat melakukan transfer, apakah nama yang tertera sudah tepat dengan tujuan.

Hal lain yang harus diperhatikan adalah, saat melakukan pengiriman uang ke rekening lain jumlah biaya tanggungan pengirim juga lebih besar daripada sesama bank. Jika dirasa lokasi tidak terlalu jauh, lebih baiknya diantarkan ke rumahnya saja.

Apakah Anda masih merasa melakukan transaksi ke lain bank itu rumit? Dengan mengetahui dan mengenali berbagai jenis kode bank di Indonesia, maka transaksi yang dilakukan pasti terjamin cepat, aman dan up to date. Apabila masih belum paham, jangan malu bertanya kepada petugas penjaga agar menghindari berbagai hal tidak diinginkan.

lock" data-ad-client="ca-pub-3769951651532537" data-ad-slot="8665803941" data-ad-format="auto" data-full-width-responsive="true">
Dean Jika tanganmu tidak mampu membalas suatu kebaikan maka perbanyaklah lisanmu dengan ucapan terimakasih.” (Imam Ali bin Abi Thalib ra ) menekuni dunia online dan menulis informasi yang baik demi kemajuan trendingnesia.com