Cara Transfer Kuota Ke Sesama Telkomsel dengan Mudah

Ada kalanya tanpa disadari seseorang tiba-tiba kehabisan kuota telkomsel. Ketika hal itu terjadi, yang dilakukannya adalah meminta transfer kuota pada teman atau keluarganya. Oleh karena itu, orang tersebut perlu tahu cara transfer kuota ke sesama telkomsel.

Transfer kuota dapat dilakukan ke sesama provider. Salah satunya adalah sesama telkomsel. Adapun syaratnya adalah hanya berlaku pada pelanggan prabayar, dan terbatas hanya sampai 500MB saja tiap kali transfer.

Selain itu, waktu melakukan transfer kuota hanya terbatas maksimal sehari hanya enam kali saja. Lebih dari itu tidak dapat dilakukan.  Adapun cara transfer kuota ke sesama telkomsel, yaitu sebagai berikut:

1. Melalui Fitur Aplikasi MyTelkomsel

Setiap provider memiliki aplikasi masing-masing. Termasuk telkomsel dengan aplikasinya yang bernama MyTelkomsel. Dimana, pelanggan telkomsel dapat melakukan akses terhadap semua jenis layanan yang ada di telkomsel.

Layanan-layanan tersebut adalah pembelian paket data, pulsa, berhubungan dengan customer service, dan informasi program promo.

Melalui fitur aplikasi MyTelkomsel juga, konsumen dapat melakukan transfer kuota ke sesama telkomsel. Adapun langkah-langkahnya sebagai berikut:

  • Buka google playstore atau appstore terlebih dahulu, dan lakukan proses download untuk aplikasi MyTelkomsel secara gratis.
  • Install aplikasi MyTelkomsel tersebut.
  • Login ke dalam aplikasi MyTelkomsel tersebut.
  • Cari sebuah opsi yang bertuliskan beri hadiah, dan klik opsi tersebut.
  • Pilih fitur yang bertuliskan transfer kuota.
  • Ketik nomor HP telkomsel yang akan menerima transferan kuota.
  • Ketik nominal kuota yang akan ditransfer, dimana minimal adalah 50MB  dan maksimal 500MB.
  • Transferan kuota siap untuk diproses. Tunggu hingga ada pesan balasan dari telkomsel.

2. Menggunakan Fitur USSD

Cara kedua untuk melakukan transfer kuota ke sesama telkomsel adalah melalui fitur USSD. Adapun langkah-langkahnya adalah:

  • Tekan Angka *363# pada fitur melakukan panggilan di HP.
  • Cari sebuah menu yang bertuliskan paket lainnya, dan klik menu tersebut.
  • Klik menu yang bertuliskan gift.
  • Ketik nomor telepon telkomsel yang akan menerima transferan kuota.
  • Lakukan pemilihan apa jenis paket flash gift yang akan diberikan. Adapun pilihannya adalah harian,bulanan atau mingguan.
  • Klik salah satu dari paket tersebut, dan silahkan tunggu adanya notifikasi dari telkomsel bahwa kuota telah berhasil untuk di transfer.

3. Melalui Fitur UMB

Fitur UMB itu adalah fitur yang khusus ditujukan hanya buat pelanggan telkomsel. Manfaat dari fitur ini adalah bahwa sesama pelanggan telkomsel dapat melakukan transfer kuota. Adapun langkahnya adalah:

  • Cari dan buka menu yang bertuliskan panggilan pada HP.
  • Ketik *500*2#.
  • Pilih ya, dengan mengetikkan angka nomor 1 agar dapat melakukan proses transfer kuota.
  • Ketik nomor HP orang akan menerima transferan kuota Telkomsel.
  • Ketik berapa jumlah kuota yang akan diberikan ke orang lain sesama pelanggan telkomsel.
  • Klik angka 1 sebagai konfirmasi tanda setuju untuk melakukan transfer kuota.
  • Orang yang dituju akan mendapatkan notifikasi bahwa telah dilakukan proses berbagi kuota telkomsel.

Sebagai catatan, pelanggan telkomsel yang melakukan cara ini dalam transfer kuota akan terkena biaya sebesar lima ribu rupiah. Selain itu sisa kuota yang masih disimpan adalah sebesar 500MB.

Cara ini hanya berlaku buat pelanggan telkomsel, dan besarnya kuota yang dapat ditransfer adalah sebesar 50 MB hingga 500MB.

4. Menggunakan Fitur SMS

Cara terakhir agar pelanggan telkomsel dapat melakukan transfer kuota, adalah melalui fitur SMS. Adapun langkah yang dapat dilakukan diantaranya:

  • Cari dan buka menu untuk menulis pesan pada HP.
  • Ketik tulisan dengan format TRF spasi jumlah kuota yang ditransfer spasi nomor penerima kuota. Adapun penulisan kuota yang ditransfer adalah 100 jika jumlah kuota yang transfer sebesar 100MB.
  • Kirim tulisan dalam pesan itu ke 363
  • Tunggu pesan balasan dari operator telkomsel. Setelah menerima, jawab dengan mengetikan kata YA.
  • Proses selesai setelah menerima pesan notifikasi yang menyatakan bahwa kuota sudah berhasil ditransfer.

Pelanggan telkomsel dapat memilih salah satu dari 4 cara transfer kuota ke sesama telkomsel tersebut. Ikuti setiap langkah-langkahnya, maka prose transfer kuotapun juga dapat dilakukan dengan lancar dan mudah.

Leave a Comment