Banyak orang mungkin pernah merasakan sakit kepala, termasuk yang terjadi di sisi kanan kepala. Gejala dari kondisi ini umumnya berupa rasa berdenyut yang tidak tajam, namun terasa cukup kuat pada beberapa bagian kepala, seperti di area pelipis kanan dan dasar tengkorak. Lantas apa penyebab sakit kepala sebelah kanan?
Rasa sakit dapat merambat hingga ke leher, gigi, atau mata. Ada berbagai faktor yang bisa menjadi pemicu terjadinya sakit kepala pada sisi kanan, antara lain:
1. Gaya Hidup
Contents
Sakit kepala di sisi kanan bisa disebabkan oleh kebiasaan sehari-hari. Faktor seperti kurangnya istirahat, ketegangan otot leher karena postur tubuh yang tidak tepat, dan terlalu lama terpapar sinar matahari dapat menjadi penyebabnya.
Selain itu, dehidrasi akibat kurangnya konsumsi cairan juga bisa memicu rasa sakit di sisi kanan kepala. Risiko mengalami sakit kepala sebelah kanan meningkat jika melewatkan waktu makan atau terlalu lama melihat layar perangkat elektronik.
2. Migrain
Salah satu penyebab sakit kepala sebelah kanan yang utama adalah migrain. Kondisi ini umumnya ditandai dengan rasa berdenyut pada kepala serta penglihatan yang kabur. Gejala lainnya yang sering muncul meliputi kepekaan terhadap cahaya dan suara, serta rasa mual dan muntah.
Migrain pada sisi kanan bisa disebabkan oleh berbagai faktor, seperti perubahan cuaca, stres, jenis makanan dan minuman tertentu, kelelahan, perubahan hormonal pada wanita, dan beberapa faktor lainnya.
3. Alergi
Ternyata, alergi dapat menjadi pemicu sakit kepala di sisi kanan. Ketika seseorang terpapar alergen (zat yang menyebabkan alergi), hal tersebut dapat memicu peradangan di saluran hidung, yang kemudian dapat menyebar hingga ke area sinus.
Rasa sakit yang awalnya dirasakan di sisi kanan kepala bisa juga menyebar ke sisi kiri. Nyeri kepala tersebut dapat menyebabkan ketidaknyamanan pada area dahi, mata, dan pipi.
4. Sinusitis
Peradangan pada dinding sinus (sinusitis) dapat menyebabkan sakit kepala di sisi kanan. Dalam beberapa kasus, kondisi ini juga dapat membuat rasa nyeri menjalar ke kedua sisi kepala. Nyeri tersebut bisa menyebar hingga ke area dahi dan tulang pipi.
Orang yang menderita sinusitis seringkali juga mengalami gejala lain, seperti hidung tersumbat, batuk, demam, sakit tenggorokan, serta penurunan kemampuan untuk mencium bau.
5. Trauma
Faktor lain yang dapat menjadi penyebab sakit kepala sebelah kanan adalah trauma atau cedera akibat benturan dengan benda tumpul atau tajam. Terutama yang mengenai bagian kanan kepala.
6. Neuralgia Oksipital
Neuralgia oksipital, atau nyeri pada saraf oksipital, terjadi akibat peradangan atau cedera pada saraf oksipital di otak. Kondisi ini sering kali disalahartikan sebagai migrain atau jenis sakit kepala lainnya karena gejalanya yang mirip.
Meskipun neuralgia oksipital tidak berbahaya, nyeri yang ditimbulkan dapat sangat mengganggu dan menyebar hingga ke bagian depan kepala atau mata.
Gejala yang muncul biasanya berupa rasa sakit yang tajam, seperti tertusuk, tertekan, atau seperti tersengat listrik pada bagian belakang kepala sebelah kanan. Nyeri tersebut juga dapat merambat hingga ke leher.
7. Artritis Temporal
Salah satu penyebab sakit kepala di sisi kanan adalah artritis temporal. Peradangan pada pembuluh darah arteri yang ada di kepala, leher, atau pelipis dapat memicu kondisi ini.
Artritis temporal umumnya menyebabkan nyeri otot akibat sakit kepala sebelah. Gejala lainnya yang mungkin muncul meliputi rasa lemas, nyeri pada rahang, serta penurunan berat badan.
Nah itulah 7 penyebab sakit kepala sebelah kanan. Untuk mengetahui penyebab pasti sakit kepala di sebelah kanan, sebaiknya lakukan pemeriksaan dengan dokter spesialis saraf.